Warga Rowobungkul dan Aparat Desa Kompak Semprot Rumput Liar di Bahu Jalan


*CAKRAMEDIA INDONESIA,-* Blora- 24 April 2025 – Pemerintah Desa Rowobungkul bersama warga dan Babinsa melakukan penyemprotan rumput liar di sepanjang bahu jalan desa sebagai upaya menjaga kebersihan dan keselamatan pengguna jalan. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Peraturan Desa (Perdes) yang melarang penanaman rumput atau tanaman lain di bahu jalan.

Kepala Desa Rowobungkul, Sugianto, menyatakan bahwa seluruh dukuh di wilayah desa wajib mematuhi aturan tersebut demi kepentingan bersama. “Bahu jalan tidak boleh ditanami karena bisa membahayakan pengendara. Ini sudah diatur dalam Perdes dan harus ditaati,” tegasnya.

Penyemprotan dimulai pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB, melibatkan sekitar 25 warga, dan mencakup area sepanjang 400 meter di wilayah Dukuh Randualas, Tembang, Bungkul, Ngrangkang, Ketangar, dan Randu. Sebanyak 30 liter obat rumput jenis Rondap digunakan dalam kegiatan ini.

Babinsa Rowobungkul, yang juga bernama Sugianto, turut mendampingi dan memastikan kegiatan berjalan tertib. “Kami hadir mendampingi untuk mendukung dan memastikan kegiatan ini berjalan lancar,” ujarnya.

Antusiasme warga terlihat jelas dari partisipasi aktif mereka. Salah satunya, Mbah Ngadimin, menyambut positif kegiatan tersebut. “Jalan jadi lebih bersih dan enak dipandang. Semoga bisa terus seperti ini,” ungkapnya.

Pemerintah Desa Rowobungkul Kecamatan Ngawen kabupaten Blora mengimbau agar warga tidak lagi menanami bahu jalan, dan memastikan kegiatan pembersihan ini akan dilakukan secara berkala demi kenyamanan bersama.
*(WAN)*

About Box Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.