Letkol Inf Agung Cahyono Resmi Jabat Dandim 0721/Blora, Gantikan Letkol Czi Yuli Hartanto

CAKRAMEDIA INDONESIA

Blora – Komando Distrik Militer (Kodim) 0721/Blora resmi berganti kepemimpinan. Jabatan Komandan Kodim (Dandim) kini diemban oleh Letkol Inf Agung Cahyono menggantikan Letkol Czi Yuli Hartanto.

Upacara serah terima jabatan (Sertijab) dipimpin langsung oleh Komandan Korem 073/Makutarama, Kolonel Inf Ari Prasetya, bertempat di Aula Markas Yonif 410/Alugoro, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Bangkle, Kecamatan Blora, Rabu (9/4/2025), mulai pukul 07.00 WIB hingga 11.00 WIB.
Letkol Inf Agung Cahyono sebelumnya menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 410/Alugoro. Sementara Letkol Czi Yuli Hartanto kini menempati jabatan baru sebagai Pabandya-1/Tanah Spaban III/Faskon Slogad.

Prosesi sertijab diawali dengan tradisi penerimaan, penyerahan tongkat komando, penanggalan dan penyematan tanda jabatan, serta penandatanganan berita acara serah terima jabatan Dandim dan Persit. Dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan pakta integritas, dan penghormatan simbolik melalui penciuman Dhuaja Korem 073/Makutarama.

Dalam sambutannya, Danrem 073/Makutarama, Kolonel Inf Ari Prasetya, mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Letkol Czi Yuli Hartanto atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Dandim Blora.

“Saya mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan. Semoga pengalaman selama bertugas di Korem 073/Makutarama menjadi bekal berharga di penugasan berikutnya,” ungkap Danrem.

Danrem juga menyampaikan selamat kepada Letkol Inf Agung Cahyono yang resmi mengemban tugas sebagai Dandim 0721/Blora yang baru.

“Segera pelajari kondisi wilayah dan bangun sinergi dengan Pemerintah Daerah. Kehadiran Dandim baru diharapkan dapat memperkuat kolaborasi TNI dengan seluruh elemen masyarakat,” pesannya.

Pada kesempatan yang sama, juga digelar serah terima jabatan Komandan Yonif 410/Alugoro dari Letkol Inf Agung Cahyono kepada Letkol Inf Sudarmanto.
Acara ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Blora, pejabat utama Korem 073/Makutarama, para Dan/Ka Satdisjan, Kasi Kasrem, para Dandim jajaran Korem, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 073, serta para perwira Kodim Blora dan Yonif 410/Alugoro.
*(RIO)*

About Box Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.