Polisi Gagalkan Aksi Begal di Tol Jombang, Pelaku dan Istri Ditangkap di Cepu

*CAKRAMEDIA,-* Jombang – Polisi berhasil menggagalkan aksi pencurian dengan kekerasan yang terjadi di Tol Jombang pada Senin, 10 Maret 2025 pada pukul 19.45WIB korban menerima pesanan Grab pada pukul 21.30WIB korban menjemput Pelaku dan pada pukul 23.30WIB korban melaporkan kejadian di Polsek Kesamben Polres Jombang dan pada pukul 02.15 WIB aksi di gagalkan Anggota polsek cepu di jalan Gajah Mada Turibang Cepu dengan pelaku Herlambang Bintara Setiawan, bersama istrinya, Antika Siti Alpiyah, berusaha melarikan diri ke Pati untuk menjual mobil hasil kejahatan.

Peristiwa bermula saat korban, seorang sopir Grab bernama Wahid Nur Fadli, menerima pesanan dari daerah Benowo menuju Tulungagung. Dalam perjalanan, pelaku meminta korban berhenti di Rest Area Wringinanom dengan alasan istrinya hamil. Namun, saat kembali melanjutkan perjalanan, pelaku tiba-tiba menyerang korban dari belakang menggunakan sabit dan membuangnya di pinggir jalan.

Setelah mendapatkan laporan dari korban, polisi segera melakukan koordinasi dan berhasil melacak keberadaan pelaku. Tim Resmob Polres Jombang bersama Polsek Cepu, yang dipimpin oleh Aiptu Akhid Mahmudi serta dibantu oleh Bripka Edi Sudrajad, Brigpol Ardi Puna, dan Briptu Ahmad Udin, berhasil menangkap pelaku di Jalan Gajah Mada, Turibang, Cepu.

"Setelah mendapat laporan dari Polsek Kesamben Polres Jombang polda Jatim kami langsung mengitruksikan Anggota untuk siaga turun kejalan untuk menggalkan Aksi tersebut" ujar AKP Edi Santoso Selaku Kapolsek Cepu ketika dikomfirmasi Awak Media.

Kini, pelaku dan istrinya telah diamankan oleh pihak berwajib guna menjalani proses hukum lebih lanjut. Polisi juga mengamankan barang bukti berupa mobil Avanza hasil kejahatan.
*(SAM)*

About Box Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.